Rapat Evaluasi Pengelolaan JDIH KPU Kabupaten/Kota se-Provinsi Jawa Tengah
Purworejo (6/4) - Ketua Div. Hukum dan Pengawasan KPU Kab. Purworejo bersama Kasubbag dan Staf Pelaksana Hukum dan SDM Sekretariat KPU Kab. Purworejo mengikuti Rapat Evaluasi Pengelolaan JDIH KPU Kabupaten/Kota se-Provinsi Jawa Tengah hari Rabu, 6 April 2022. Rapat tersebut diselenggarakan oleh KPU Provinsi Jawa Tengah secara daring. Dalam rapat itu, KPU Kab. Purworejo menyampaikan laporan pengelolaan JDIH selama bulan Januari hingga Maret 2022 mulai dari pengelolaan laman hingga media sosial. Ke depan, KPU Provinsi Jawa Tengah berharap setiap satker dapat menampilkan informasi hukum yang berkualitas dan update dengan situasi dalam bentuk rubrikrasi yang menarik dan khas.