Halo sobat KPU DKI Jakarta ✨✨✨
Semoga tetap sehat dan semangat...😉😉😉
KPU Provinsi DKI Jakarta melakukan pencermatan anggaran Pemilu tahun 2024 di Provinsi DKI Jakarta. Rapat ini dilakukan untuk merancang kegiatan dan menyusun anggaran kegiatan yang dibutuhkan dalam penyelenggaraan Pemilu serentak tahun 2024. Rapat ini dilaksanakan di Ruang Media Center KPU Provinsi DKI Jakarta Kamis, 8 April 2021.
Rapat ini dipimpin oleh Ketua KPU Provinsi DKI Jakarta Betty Epsilon Idroos. Dalam sambutannya Betty mengatakan KPU RI telah menyampaikan draft RAB Pemilu 2024, mulai anggaran untuk tahun 2021 sampai anggaran tahun 2025. Draft RAB tersebut diluar anggaran Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur yang juga akan diselenggarakan pada tahun yang sama.
Rapat ini diikuti oleh Anggota KPU Provinsi DKI Jakarta, Sekretaris, para koordinator dan subkoordinator di KPU Provinsi DKI Jakarta. Setelah rapat ini, KPU Provinsi DKI Jakarta dan KPU Kabupaten/Kota se DKI Jakarta akan melakukan konsolidasi untuk penyusunan anggaran Pemilu tahun 2024 se Provinsi DKI Jakarta.