Hari Pemungutan Suara Pemilu dan Pilkada Serentak Tahun 2024
Tanggal: 2 February 2022
KPU mengeluarkan Keputusan Nomor 21 Tahun 2022 yang menetapkan bahwa tanggal 14 Februari 2024 adalah hari pemungutan suara untuk Pemilu Tahun 2024. Keputusan ini ditetapkan KPU setelah disepakatinya hari pemungutan suara untuk Pemilu tahun 2024 pada rapat antara DPR RI, Pemerintah (Kemendagri) dan KPU yang diselenggarakan pada Senin, 25 Januari 2022 di Kompleks Parlemen, Jakarta. Dalam rapat yang sudah beberapa kali dilaksanakan tersebut, diambil kesepakatan bahwa Hari Pemungutan Suara untuk Pemilu Tahun 2024 yaitu pada tanggal 14 Februari 2024, sedangkan Hari Pemungutan Suara untuk Pilkada serentak Tahun 2024 disepakati pada tanggal 27 November 2024.
Pemilu kali ini dilaksanakan...
Sosiaisasi Pengendalian Gratifikasi di Lingkungan KPU Kabupaten Karo sebagai upaya Pencegahan
Tanggal: 9 December 2021
haii #TemanPemilih #SobatJDIHKPU pada hari Kamis, 9 Desember 2021, KPU Kabupaten Karo melaksanakan Sosialisasi Pengendalian Gratifikasi di Lingkungan KPU Kabupaten Karo.
Sosialisasi ini dihadiri oleh seluruh Anggota KPU, Sekretaris, Kasubbag, Staf ASN dan PPNPN Sekretariat KPU Kabupaten Karo. Narasumber pada sosialisasi ini yaitu Bp. Anwar M. Tarigan (selaku Kordiv Hukum dan Pengawasan KPU Kabupaten Karo) didampingi oleh Bp. Ekadody (Kasubbag Hukum).
Pada pemaparannya, narasumber menyampaikan bahwa sosialisasi ini merupakan upaya pencegahan yang dilakukan oleh KPU supaya tidak terjadinya gratifikasi di Lingkungan KPU Kabupaten Karo. Nantinya, jika badan ad-hoc KPU...
Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Periode November 2021
Tanggal: 7 December 2021
Haii #TemanPemilih #sobatjdihkpu pada Hari Jum'at, 3 Desember 2021, bertempat di Kantor KPU Kabupaten Karo, telah dilakukan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Karo Periode November 2021.
Dari Hasil Rapat Pleno tersebut, ditetapkan Data Pemilih Berkelanjutan untuk tingkat Kabupaten Karo berjumlah 280.664 (dua ratus delapan puluh ribu enam ratus enam puluh empat) Pemilih. Data Pemilih Berkelanjutan tersebut merupakan rekapitulasi dari Pemilih yang tersebar pada 17 (tujuh belas) Kecamatan, 269 (Dua ratus enam puluh sembilan) Desa/Kelurahan dan 927 (sembilan ratus dua puluh tujuh) TPS yang ada di...