DISKUSI KNOWLEDGE SHARING DENGAN TEMA “STRATEGI PENDIDIKAN PEMILIH MENUJU PEMILU DAN PEMILIHAN SERENTAK TAHUN 2024”

Salakan, jdih.kpu.go.id/sulteng/banggaikep/

KPU Kabupaten Banggai Kepulauan mengikuti kegiatan Diskusi Knowledge Sharing dengan Tema”Strategi Pendidikan Pemilih menuju Pemilu dan Pemilihan Serentak Tahun 2024” yang diselenggarakan oleh KPU Kabupaten Banggai melalui virtual zoom meeting, Kamis (29/07/2021).

Hadir sebagai Narasumber pada kegiatan ini yaitu :

1.  Sahran Raden, S.Ag.,S.H.,M.H (Ketua Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM KPU Provinsi Sulawesi Tengah);

2.  Salman Saelangi, S.Kel (Ketua Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM KPU Provinsi Sulawesi Utara).

Peserta Kegiatan yaitu Ketua dan Anggota yang membidangi Sosdiklih Parmas dan SDM serta Kasubag Teknis  KPU Kabupaten/Kota se-Sulawesi Tengah.

Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM KPU Kabupaten Banggai Kepulauan Riono Kansi, S.P.,M.P dalam rapat internal jajaran KPU Kabupaten Banggai Kepulauan, menyampaikan bahwa ada 5 (lima) point penting dalam pembahasan kegiatan ini sebagai berikut :

1.  Mengevaluasi tingkat parmas Pemilu dan Pemilihan terakhir, untuk dilakukan perbaikan strategi sosialisasi pada Pemilu/Pemilihan Serentak 2024;

2.  Melakukan evaluasi internal kelembagaan dalam mendukung sosialisasi;

3.  Pemetaan karakteristik wilayah;

4.  Kreatifitas bentuk serta metode pendidikan pemilih; dan

5.  Sosialisasi dan pendidikan pemilih harus dikerjakan secara bersama-sama.

Semoga kedepan KPU Kabupaten Banggai Kepulauan dapat mempersiapkan diri dalam melaksanakan Pemilu/Pemilihan Serentak 2024 secara baik, efektif, efisien, jujur, adil serta demokratis tegasnya.