Parepare, jdih.kpu.go.id/sulsel/parepare – Dalam upaya meningkatkan kinerja penyelenggaraan Jaringan Dokumentasi Informasi Hukum (JDIH) Komisi Pemilihan Umum Kota Parepare, KPU Kota Parepare melaksanakan Rapat Koordinasi Internal Tim Teknis JDIH, Senin (15/03/2021)
Rapat tersebut dihadiri oleh seluruh anggota Tim Teknis JDIH KPU Kota Parepare, dengan agenda pembagian tugas dan fungsi masing-masing personel, serta Pembahasan Alur Proses Pengunggahan Dokumen ke laman JDIH.
Hadir dalam Rapat Koordinasi tersebut Komisioner Divisi Hukum dan Pengawasan, Hamzah. anggota Tim Pembina JDIH. Dalam arahannya beliau menuturkan bahwa Pertemuan ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan serta pemahaman masing-masing personel dalam melaksanakan tugas secara maksimal, memahami alur proses pengunggahan Dokumen ke laman JDIH sesuai dengan Standar Prosedur Operasional yang telah ditetapkan. Selain itu beliau juga mengharapkan Tim Teknis JDIH dapat bekerja sebagai sebagai satu Tim yang Solid, dan tetap berkoordinasi dengan seluruh pihak terkait.