PROBOLINGGO, KPU Kota Probolinggo – KPU Kota Probolinggo menerima kunjungan KPU Kabupaten Jombang, Kamis (15/10/2020). Kunjungan itu berkaitan dengan launching Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) yang telah dilaksanakan KPU Kota Probolinggo.
Rombongan KPU Jombang dipimpin langsung Ketua KPU Jombang Athoillah. Selain itu, ada Komisioner Divisi Hukum dan Pengawasan Ayatullah Khumaini, Komisioner Divisi Teknis Penyelenggaraan As’ad Choirudin, dan sekretaris KPU Hanif Purwanto.
Kunjungan KPU Jombang disambut seluruh komisioner KPU Kota Probolinggo, sekretaris, kasubbag, dan staf. Mereka diterima di aula KPU dan berdiskusi sejak pukul 13.00-16.00 WIB.
“Kunjungan kami ke KPU Kota Probolinggo untuk menggali informasi mengenai program JDIH yang telah dilaunching beberapa waktu lalu,” kata Athoillah saat memberikan sambutan.
Ketua KPU Kota Probolinggo Ahmad Hudri menyambut baik kunjungan tersebut. Hal itu menurut pria yang akrab disapa Hudri ini, meski tidak sedang menyelenggarakan Pemilihan Serentak Lanjutan 2020, baik KPU Kota Probolinggo maupun KPU Jombang masih melaksanakan program kegiatan.
Sementara itu, Komisioner KPU Kota Probolinggo Divisi Hukum dan Pengawasan Akhmad Faruk Yunus Putra mengatakan, launching JDIH yang dilakukan beberapa waktu lalu, merupakan langkah awal KPU untuk mengoptimalkan pelayanan publik.
“Meski belum ada petunjuk teknis dari KPU RI, namun kami memberanikan diri untuk mengawali. Kalaupun nanti ada yang perlu dibenahi, pasti kami mematuhi aturan dan saran KPU RI,” terangnya. (rdf)
berita ini juga ditayangkan pada laman KPU Kota Probolinggo Pada Tangagl 15 Oktober 2020
https://kota-probolinggo.kpu.go.id/content/detail/148/kunjungi-kpu-kota-probolinggo-kpu-jombang-studi-referensi-jdih