PAGELARAN BUDAYA DAN JALAN SEHAT HIASI RAKOR PEMBENTUKAN BADAN AD HOC

Kendari- Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) menggelar Rapat Koordinasi Pembentukan Badan Ad Hoc Penyelenggaraan Pemilu 2024 dan peluncuran Siakba dan Simpeg KPU di Kendari pada 19-22 Oktober 2022 di Hotel Claro dan Tugu Persatuan MTQ kota Kendari. Setelah pada 19 dan 20 Oktober peserta dihadapkan pada materi yang cukup padat, pada hari ketiga yaitu 21 Oktober mengikuti acara yang lebih santai. Pada pagi hari Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari bersama jajaran Anggota KPU RI dan Sekertariat Jendral KPU RI, juga peserta dari Indonesia yang meliputi Anggota KPU Provinsi dan Kab/Kota Divisi Sosdiklih dan SDM, juga seluruh operator Siakba seluruh Indonesia. Jalan sehat ini diharapkan menggugah semangat penyelenggara untuk tetap menjaga kondisi kesehatan demi sukses penyelenggaraan Pemilu 2024. Selain jalan sehat, juga diadakan pagelaran Lenggang Budaya Kepemiluan yang diikuti oleh seluruh perwakilan dari tiap Provinsi. Pagelaran Budaya ini sebagai simbol Demokrasi Indonesia yang sangat membudaya di masyarakat Indonesia. 
Dari Jawa Timur, menampilkan pakaian adat Osing Banyuwangi. 
Perpaduan kegiatan Jalan Sehat dan Lenggang Budaya Indonesia ini sebagai simbol KPU senantiasa mempersiapkan personil yang sehat untuk menyukseskan Pemilu 2024 yang diikuti secara serentak oleh seluruh masyarakat Indonesia yang beraneka ragam budaya, namun untuk mewujudkan Indonesia yang demokratis.MIS