JDIH KPU KABUPATEN MAGELANG RAIH PERINGKAT 3 SE JAWA TENGAH

Kota Mungkid_Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) KPU Kabupaten Magelang meraih penghargaan sebagai Satuan Kerja Terbaik 3 Kategori Pengelolaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Tingkat KPU Kabupaten/Kota Se Jawa Tengah Tahun 2021.

Penghargaan tersebut diberikan oleh KPU Provinsi Jawa Tengah dalam acara Pemberian Penghargaan Kinerja Kepada KPU Kabupaten/Kota, Senin (29/11/2021) di Semarang.

Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Kabupaten Magelang Siti Nurhayati, S.H. Dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan kegiatan Sosialisasi Rencana Pengaturan Tahapan Pendaftaran Dan Verifikasi Partai Politik Peserta Pemilu 2024 serta Rencana Kegiatan Pemutakhiran data Partai politik Berkelanjutan Secara Elektronik yang menghadirkan narasumber Anggota KPU RI Evi Novida Ginting.

JDIH KPU Kabupaten Magelang terbentuk sejak 26 September 2020, kurun waktu satu tahun JDIH KPU Kabupaten Magelang telah mengunggah 140 Surat Keputusan KPU Kabupaten Magelang di Laman portal JDIH KPU Kabupaten Magelang.

Selain itu untuk menopang informasi hukum dan produk hukum terbaru dari KPU kabupaten Magelang, JDIH KPU Kabupaten Magelang menggunakan teknologi informasi melalui media sosial yaitu Instagram, Facebook, dan Twitter.

Melalui media sosial JDIH KPU Kabupaten Magelang diharapkan masyarakat dapat mengakses dengan mudah dan cepat semua informasi hukum dan produk hukum terbaru dari KPU Kabupaten Magelang. Sesuai dengan tagline JDIH KPU Kabupaten Magelang adalah Mudah, Cepat, Lengkap, Akurat, dan Informatif.

Dengan pemberian penghargaan ini harapannya JDIH KPU Kabupaten Magelang kedepan semakin baik, inovatif, dan  menjadi rujukan bagi masyarakat Magelang yang ingin mendapatkan informasi dan produk hukum KPU Kabupaten Magelang.