WEBINAR-KPU Kabupaten Bandung Barat

KPU Kabupaten Bandung Barat menyelenggarakan webinar berjudul Webinar Edukasi Hukum Kepemiluan: Memahami Sengketa Hukum Pemilu (Pidana, Administrasi dan Etik) yang diikuti oleh KPU Kabupaten/Kota se-Indonesia. KPU Kota Sukabumi merupakan salah satu peserta dalam kegiatan ini.

Materi yang disampaikan salam webinar ini terdiri dari: Edukasi Hukum Kepemiluan: Memahami Sengketa Kepemiluan (Pidana, Administrasi, dan Etik) yang disampaikan oleh Komisioner Divisi Hukum KPU Provinsi Jawa Barat, Bapak Reza Alwan Sovnidar; Menuju Pemilu & Pemilihan Serentak (2024) (Electoral Justice dan Strategi Bawaslu) disampaikan oleh Ketua Bawaslu Provinsi Jawa Barat, Bapak Abdulah Dahlan, S.TP.; serta materi yang disampaikan oleh Bapak Budi Tresnayadi (Kadiv Hummas HPU Kota Bandung) yaitu Penegakan Hukum Pemilu.

Materi yang disampaikan mudah dipahami hingga banyak partisipan yang mengajukan pertanyaan untuk memperdalam pengetahuan juga merupakan bentuk antusiasme partisipan dalam merespon materi yang disampaikan.