IKUTI BIMBINGAN TEKNIS JARINGAN DOKUMENTASI DAN INFORMASI HUKUM

Pada hari Kamis tanggal 08 Oktober 2020 Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Kuningan mengikuti Bimbingan Teknis pengelolaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Barat secara daring.

Kegiatan ini diikuti oleh para Kasubag dan staf pelaksana Subag Hukum di seluruh KPU Kabupaten/Kota yang berada di wilayah kerja KPU provinsi Jawa Barat. KPU kabupaten Kuningan sendiri yang turut serta dalam Bimtek ini yaitu Lia Gusivriyanti (selaku Plh. Kasubag Hukum) dan Dede Kurniadin (selaku staf pelaksana Hukum).

Bimbingan teknis mengenai pengelolaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum ini merupakan bimbingan teknis yang pertama kali diselenggarakan dalam rangka pembuatan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH).

Pasca mengikuti bimbingan teknis JDIH ini, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Kuningan langsung menindaklanjuti pembentukan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) dengan membentuk Tim Pembina dan Tim Teknis serta pembuatan Standar Operasional Prosedur (SOP) JDIH. Langkah selanjutnya yaitu mengupload dokumen-dokumen hukum yang diproduksi oleh Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Kuningan melalui website JDIH KPU Kabupaten Kuningan yang terintegrasi dengan website JDIH KPU RI.

“Kami sadari dalam melengkapi dokumen hukum yang diunggah di web JDIH KPU Kabupaten Kuningan ini masih belum sempurna dan akan Kami perbaiki dan lengkapi agar paling tidak mendekati sempurna,” Begitu disampaikan Lestari Widyastuti selaku Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Kabupaten Kuningan.

Website JDIH KPU Kabupaten Kuningan ini sangat diperlukan karena merupakan salah satu media informasi publik yang bisa diakses oleh masyarakat secara terbuka dan masyarakat dapat mengetahui hasil-hasil keputusan baik itu Keputusan KPU Kabupaten Kuningan maupun Keputusan Sekretaris KPU Kabupaten Kuningan, bahkan bisa juga mengetahui produk-produk hukum KPU RI karena website yang terintegrasi dengan JDIH KPU RI bahkan informasi lainnya, tambah Lestari.