KPU KABUPATEN KULON PROGO TETAPKAN SOP

Wates, jdih.kpu.go.id/diy/kulonprogo – Pada masa pandemi Covid-19, rapat pleno dilaksanakan menggunakan layanan zoom meeting. Rapat dipimpin Ketua KPU Kabupaten Kulon Progo dan dihadiri oleh Anggota, Sekretaris serta unsur Sekretariat KPU Kabupaten Kulon Progo. Materi pleno (14/09/21) yaitu SOP Laporan Kinerja, SOP BPP Ad Hoc dan Laporan Progres Tahapan Pemilos.

Ketua Divisi Program dan Data, Bapak Yayan Mulyana memaparkan draft SOP Laporan Kinerja dan SOP BPP Ad Hoc sedangkan penyampaian laporan proges tahapan Pemilos disampaikan oleh Ketua Divisi Parmas, Diklih dan SDM, Ibu Hidayatut Thoyibah.

Draft SOP Laporan Kinerja dan SOP BPP Ad Hoc mejadi acuan mekanisme teknis pelaksanaan. Draft disetujui oleh peserta rapat pleno dan selanjutnya akan ditetapkan melalui Keputusan Ketua KPU Kabupaten Kulon Progo.

Sedangkan progres tahapan Pemilos, saat ini tahapan masih terus berjalan. Konsep yang telah disepakati terkait pembuatan video dukungan penyelenggaraan Pemilos dari stakeholder masih dalam proses pembuatan. Harapannya dengan laporan progres tahapan Pemilos ini, semua bagian dapat saling mendukung suksesnya penyelenggaraan Pemilos 2021.

Rapat pleno rutin mingguan berjalan lancar sesuai agenda dan hasil pleno selanjutnya akan dituangkan dalam berita acara yang ditandatangani oleh Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Kulon Progo.