Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pemilihan Serentak di Provinsi Bengkulu Tahun 2024

Bengkulu, jdih.kpu.go.id/bengkulu - KPU Provinsi Bengkulu melaksanakan kegiatan Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pemilihan Serentak di Provinsi Bengkulu Tahun 2024, Kamis (17/10/12024) di Mountain Valley Lapangan Sidorejo Kec. Kabawetan Kepahiang. Hadir Unsur Forkopimda Provinsi meliputi Pemda Provinsi Bengkulu, Kapolda Bengkulu, Kejati Bengkulu diwakili Kajari Kepahiang, Korem 041 Gamas Bengkulu, Pengadilan Tinggi Bengkulu, BIN Daerah Bengkulu, Bawaslu Provinsi, Kesbangpol Provinsi Bengkulu, KPID Bengkulu, KIP Bengkulu, Dir Intelkam Polda Bengkulu, BAIS, Bengkulu, Unsur Forkopimda Kabupaten Kepahiang yg hadir Bupati Kepahiang Bapak Hidayatullah, Dandim Rejang Lebong, Kesbangpol Kepahiang, Ketua, Anggota, Sekretaris, Kasubbag TPHS, dan Admin/Operator Sirekap KPU Kabupaten/Kota Se-Provinsi, Ketua Anggota, Sekretaris Bawaslu Kabupaten Kepahiang, Netfid, PWI, Asosiasi Jurnalis Indonesia, Ikatan Wartawan Indonesia, Tim Kampanye Paslon Gubernur Bengkulu dan Tim Kampanye Bupati Kabupaten Kepahiang. Pelaksanaan simulasi yang dilaksanakan oleh KPU Provinsi Bengkulu dalam rangka memastikan kesiapan KPPS dalam melaksanakan pemungutan dan penghitungan suara di TPS. Pelaksanaan kegiatan ini berjalan aman lancar dan kondusif.