Bengkulu,
jdih.kpu.go.id/bengkulu
- KPU
Provinsi Bengkulu melaksanakan Rapat Koordinasi Persiapan Debat Publik/Terbuka
Kedua Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu Tahun 2020 di Hotel
Mercure Bengkulu. Rapat Koordinasi ini dihadiri oleh Tim Penyusun Materi Debat,
Bawaslu Provinsi Bengkulu, Tim Penghubung Pasangan Calon Gubernur dan Wakil
Gubernur Bengkulu, KPID Provinsi Bengkulu, dan Pihak BETV selaku Lembaga
Penyiaran Debat Publik Kedua. Acara dibuka langsung oleh Anggota KPU Provinsi
Bengkulu Eko Sugianto dan didampingi Anggota Darlinsyah., Minggu (15/11/2020).
Dalam
arahannya Eko menyampaikan bahwa penting rapat ini dilakukan dalam rangka
memastikan persiapan pelaksanaan debat publik kedua yang akan dilaksanakan
Senin 23 November 2020 mendatang. Sementara itu, Darlinsyah mengungkapkan bahwa
pelaksanaan rapat koordinasi adalah bentuk transparansi KPU Provinsi Bengkulu
sehingga masukan dan saran dari pihak yang terlibat dalam pelaksanaan debat
publik pertama akan menjadi rujukan dan perbaikan pada debat kedua. Rangkaian
acara diisi dengan penyampaian dan pemaparan persiapan pelaksanaan debat publik
kedua pihak BETV selaku Lembaga Penyiaran.