Sahabat JDIH. Jum'at, 11/03/2022 Bertempat di aula ruang rapat pukul 15.00 wita s/d selesai, KPU Kabupaten Tolitoli mengikuti Undangan Pelaksanaan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Pejabat Pengawas di lingkungan Sekretariat KPU Provinsi dan Sekretariat KPU Kabupaten/Kota se Sulawesi Tengah secara daring (virtual zoom meeting).
Pengambilan sumpah/janji PNS ini dilaksanakan berdasarkan Surat Sekretaris Jenderal KPU RI Nomor 536/SDM.05.5-SD/04/2022 Perihal Pendelegasian Wewenang Pelaksanaan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan.
Adapun para pejabat pengawas di lingkup Sekretariat KPU Kabupaten Tolitoli yang diambil sumpah/janjinya pada kegiatan tersebut adalah sebagai berikut:
1. Ovelio Layuk dilantik sebagai Kasubbag Keuangan, Umum, dan Logistik (KUL)
2. Herdyanti dilantik sebagai Kasubbag Perencanaan Program dan Data,
3. Mawaddah Muhajir dilantik sebagai Kasubbag Hukum dan SDM, dan
4. Sri Sulastri dilantik sebagai kasubbag Teknis dan Hupmas.
Keempat pejabat pengawas tersebut dilantik bersamaan dengan seluruh pejabat pengawas di lingkup Sekretariat KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota se-Sulawesi Tengah oleh Muhammad Taufik selaku Sekretaris KPU Provinsi Sulawesi Tengah. Dalam kesempatannya, Taufik juga membacakan sambutan dari Sekjen KPU RI Bernad Darmawan yang menyampaikan bahwa "Tata Kerja Kesekretariatan KPU akan memperluas dukungan pada tugas fungsi pelayanan agar lebih kompetitif, inovatif dan produktif serta akuntabel dalam mempersiapkan Penyelenggaraan Pemilu dan Pemilihan Serentak Tahun 2024 mendatang".
Turut hadir pada kegiatan tersebut Anggota KPU Tolitoli diantaranya Irwan B (Divisi Hukum dan Pengawasan), I Made Koto Parianto (Divisi Program dan Data), Muhadir Hala (Divisi Parmas) serta Sekretaris KPU Kabupaten Tolitoli Habiba I. Timumun.
Segenap jajaran KPU Kabupaten Tolitoli mengucapkan selamat dan sukses atas pelantikan jabatan yang telah dilaksanakan. Semoga senantiasa amanah dalam mengemban tugas dan tanggung jawab yang baru dengan sebaik-baiknya.
#JDIHKPUKabupatenTolitoli