KPU KABUPATEN POLEWALI MANDAR KERJASAMA UNIVERSITAS AL-ASYARIAH MANDAR GELAR KULIAH LAPANGAN

Polewali-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Polewali Mandar menggelar kuliah lapangan kerjasama dengan Universitas Al-As'yariah Mandar Sulawesi Barat. Kegiatan ini di ikuti oleh Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan (Fisip) Universitas Al Asyariah Mandar (Unasman) dimaksudkan sebagai bentuk Apresiasi Tri Darma Perguruan Tinggi: Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian Masyarakat. Kuliah Lapangan ini dilaksanakan di Ruang Media Center KPU Kabupaten Polewali Mandar, Jl.K.H Wahid Hasyim No.02 Kelurahan Pekkabata Kabupaten Polewali Mandar Provinsi Sulawesi Barat. Senin(20/6/2022).

Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Polewali Mandar, Rudianto dalam sambutannya mengapresiasi kegiatan ini dan berharap mahasiswa yang mengikuti kegiatan ini menjadi perpanjang tanganan dari KPU untuk mensosialisasikan terkait kepemiluan dan lembaga KPU kepada masyarakat. 

"Kegiatan seperti ini kami sambut dengan baik oleh karena kedua lembaga ini bersifat simbiosis mutualisme yaitu saling menguntungkan, Peserta Kuliah Lapangan ini dapat menerima ilmu dan penjelasan dari materi kepemiluan sekaligus kami dari KPU melaksanakan sosialisasi dan kami berharap teman-teman mahasiswa sebagai komponen masyarakat terpelajar bisa menjadi perpanjangan tangan KPU untuk mensosialisasikan tentang kepemiluan dan Lembaga KPU", harap Rudianto.

Sementara itu Achmad Dwi Setyo Prayudhi Linggo Djiwo,S.Sos.,M.Si, Dosen Pembimbing Kuliah Lapangan, Mata Kuliah Sistem Sosial Budaya Universitas AL-Asyariah Mandar dalam kegiatan tersebut meminta kepada peserta kuliah lapangan ini dapat mendengarkan secara seksama materi yang disampaikan oleh narasumber, hal ini sangat penting karena peserta kuliah lapangan ini adalah agen of change (agen perubahan) yang nantinya akan memberikan informasi kepemiluan kepada masyarakat.

Mahasiswa Kuliah lapangan dalam kegiatan tersebut menerima sejumlah materi terkait Undang-Undang Pemilu yang dipaparkan oleh Ketua Divisi Hukum dan pengawasan, Andi Rannu , mekanisme pemutakhiran data pemilih oleh Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Muslim Sunar, mekanisme penyelenggaraan pemilu oleh Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan, Nurjannah Waris, sosialisasi pendidikan pemilih oleh Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, SDM, Parmas, Munawir Ariffin. Selain itu seluruh komisioner juga menyampaikan materi singkat berkaitan dengan tugas dan fungsi masing-masing divisi.

Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, SDM, Parmas, Munawir Ariffin dalam wawancara terpisah menyampaikan bahwa kegiatan dalam bentuk kuliah lapangan ini, selain untuk menyebarluaskan informasi mengenai tahapan, jadwal dan program pemilu juga meningkatkan pengetahuan, pemahaman dan kesadaran masyarakat tentang hak dan kewajiban dalam pemilu serta meningkatkan partisipasi pemilih dalam pemilu.

Hadir dalam kegiatan tersebut, selain Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Polewali Mandar hadir pula, Plt. Sekretaris, Agustan bersama Staf.(Humas/KPU Polewali Mandar).