Sosialisasi Hukum Jaringan Dokumentasi Informasi Hukum

Rabu (14/12/2022) KPU Magetan Sosialisasi Hukum Jaringan Dokumentasi Informasi Hukum ( JDIH) Sebagai Sarana Informasi Publik Pada Pemilu.
Acara dibuka oleh Ketua KPU Magetan Fahrudin dengan Moderator Divisi Hukum dan Pengawasan Ismangil.
Ketua KPU Magetan Fahrudin menyampaikan pencapaian Kinerja KPU Magetan terkait beberapa Penghargaan dalam kategori Badan Publik Mengumumkan Informasi
Terbaik
, Badan Publik Pelayanan Informasi
Terbaik
, Badan Publik Pengelola dan Pendokumentasian Informasi
Terbaik
, dan Badan Publik Informatif.
Antonius Narasumber dari Kejaksaan Negeri Magetan menyampaikan Pentingnya JDIH bagi masyarakat sebagai salah satu wadah Informasi Publik khususnya yang terkait dengan Produk Hukum,
Mempermudah masyarakat untuk menghindari hoax/ penyebaran berita palsu dan kesimpangsiuran berita.Pentingnya Pengelolaan Media Sosial JDIH sehingga dibutukan Ahli IT.
Peran Kejaksaan dalam Pemilu pengawasan dan mensosialisasikan peraturan Bawaslu pada masyarakat.
Ditambahkan Amir Nurohman Narasumber kedua dari Kejaksaan Negeri Magetan
JDIH sebagai sebagai sarana Informasi Publik
Mengembangkan Kerjasama dalam menyediakan pelayanan Hukum Terpadu
Penyampaian Tugas dan Wewenang KPU
Larangan terkait politik uang serta sanksi tindak pidana,
Antisipasi Kecurangan dan Politik Uang
Mekanisme temuan, laporan dan regristrasi
Prosedur penanganan kode etik.