#SobatJDIH , Dengan Mengangkat Tema "Pencegahan Pelanggaran Pada Tahapan Pemungutan dan Penghitungan Suara Serta Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara", Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi Bekerjasama dengan Kejaksaan Tinggi Jambi gelar kegiatan Penyuluhan dan Penerangan Hukum Pilkada Serentak Tahun 2024, Selasa (20/11/2024). Acara yang Bertempat di Gedung Serba Guna Desa Muara Delang Kecamatan Tabir Selatan ini turut Dihadiri Suparmin (Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Provinsi Jambi), Noly Wijaya (Kasi Penkum Kejaksaan Tinggi Jambi), serta Firmansyah (Kasubsi Intel Kejari Merangin). Suparmin mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk mitigasi atau pencegahan yang dilakukan KPU Provinsi Jambi sehingga Pilkada berjalan lancar, berintegritas dan tidak ada seorang pun penyelenggara maupun aparat yang tersandung hukum. #KPUMelayani #PemilihanSerentak2024 #sobatJDIH #KPUProvinsiJambi #pemilu2024 #pemilihanserentak2024 #jdihkpuprovinsijambi #sobatjdihkpuprovinsijambi