#SobatJDIH, Ketua dan Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota Se-Provinsi Jambi melakukan Konsultasi ke KPU Republik Indonesia, Senin (19/12/2022). Rombongan disambut oleh Kepala Biro Advokasi Hukum dan Penyelesaian Sengketa Bapak Andi Krisna dan Kepala Biro Perundang-Undangan Ibu Nur Syarifah. Konsultasi yang dilakukan terkait permasalahan-permasalahan yang dihadapi oleh KPU Provinsi dan Kabupaten/Kota selama proses tahapan dan kemungkinan yang terjadi di tahapan berikutnya. Setelah konsultasi ini dilakukan diharapkan KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota Se-Provinsi Jambi mendapatkan arahan agar dapat meminimalisir sengketa kedepannya serta mempunyai pemahaman yang sama dalam menjalankan semua tahapan Pemilu Tahun 2024. #KPUMelayani #PemiluSerentak2024 #sobatJDIH #KPUProvinsiJambi #pemilu2024 #pemilihanserentak2024 #jdihkpuprovinsijambi #sobatjdihkpuprovinsijambi