EDISI 17 PROGRAM S.H. (SHARING HUKUM) KEPEMILUAN - SUSUNAN KPU

Pangandaran, jdih.kpu.go.id/jabar/pangandaran - Halooo #SobatJDIHKPU, tetap smangatt dan patuhi prokes ya✊😁🙏 Pada Edisi 17 Program S.H. (Sharing Hukum) Kepemiluan ini, akan dibahas mengenai SUSUNAN KPU.

Sobat JDIH KPU perlu tahu bahwa:

1. KPU, KPU Provinsi, dan KPU Kabupaten/Kota bersifat hierarkis, termasuk KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota pada satuan pemerintahan daerah yang bersifat khusus atau istimewa yang diatur dengan undang-undang.

2. KPU, KPU Provinsi, dan KPU Kabupaten/Kota bersifat tetap.

3. Dalam menjalankan tugasnya:

a. KPU dibantu oleh sekretariat jenderal;

b. KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota masing-masing dibantu sekretariat.

4. Ketentuan mengenai tata kerja KPU, KPU Provinsi, dan KPU Kabupaten/Kota diatur dengan Peraturan KPU.

(Pasal 9 ayat (1), (2), (3) dan (4) UU No. 7 Tahun 2017)

Hayuuu pantau terusss, follow, subscribe, like and share:

Web: jdih.kpu.go.id/jabar/pangandaran

FB: Jdih Kpu Kabupaten Pangandaran

IG: jdih.kpupangandaran

Twitter: jdih_kpupnd

Youtube: JDIH KPU Pangandaran

Haturnuhun🙏

 

Pengelola JDIH KPU Kabupaten Pangandaran