KPU Kabupaten Parigi Moutong Gelar Pertemuan Bersama Badan Kesbangpol

Parigi, (17/12/2021) KPU Kabupaten Parigi Moutong menggelar pertemuan dengan Badan Kesbangpol untuk membahas dana kerjasama, dukungan kegiatan Non Tahapan tahun 2022. Ketua KPU Parigi Moutong, Sulfiana Dg Patanga, menjelaskan kalau KPU memiliki kegiatan non tahapan, yakni Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan dan Desa Peduli Pemilu dan Pemilihan, yang saat ini sudah berlangsung.

"Untuk saat ini, kami sudah membuat rencana kegiatannya,  dengan dukungan dana kerja sama dengan Badan Kesbangpol," urai Sulfiana.

Kepala Kesbangpol Kabupaten Parigi Moutong, Sakti Lasimpala, yang juga hadir dalam pertemuan, mendukung sepenuhnya rencana kegiatan yang disusun oleh KPU, karena Sakti mengatakan kalau secara teknis, KPU sangat memahami.

"Karena ini judulnya kerjasama, makanya kami duduk bersama dengan KPU untuk membahas rencana ini," tandas Sakti.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua KPU Parigi Moutong, Sulfiana, Ketua Divisi Sosialisasi dan SDM, Abdul Gafur, Ketua Divisi Data dan Perencanaan, Abdul Khair, Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan, Moh Misbahudin serta Sekretaris KPU, Andi Arif Syawalani. Dari Pihak Kesbangpol, hadir Kepala Badan, Sakti Lasimpala, Kasubag Perencanaan dan Program, Esse M Zaing SE, Kasubid Etika Politik, Handayani SE.