JDIH KPU BONE KEMBALI DI EVALUASI

Watampone, 2 Desember 2021. Perkembangan pengelolaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) Kabupaten Bone kembali di Evaluasi sejak pembentukannya terhitung sudah 4 (empat) kali di laksanakan Rapat Koordinasi dan Evaluasi Pengelolaan yang diselenggarakan oleh KPU Provinsi Sulawesi Selatan. 

 

Kegiatan tersebut dipandu oleh Ahmad Yani selaku Admin JDIH KPU Provinsi Sulawesi Selatan mempersilahkan Pembina JDIH KPU Kabupaten Bone untuk melaporkan progres pengelolaan JDIH.

Koordinator Divisi Hukum dan Pengawasan Abdul Rahim yang didampingi Kepala Sub Bagian Hukum, Yusdar bersama Tim JDIH KPU Kabupaten Bone melaporkan perkembangan upload jenis keputusan di laman website JDIH KPU Kabupaten Bone sudah mencapai 264 jenis keputusan dan terus mengabdate pemberitaan melalui media sosial JDIH KPU Kabupaten Bone, diantaranya laman pemberitaan JDIH, Youtube, FB, IG dan Twiter.

Laporan tersebut, mendapat apresiasi dari Admin JDIH KPU Provinsi Sulawesi Selatan bahwasannya upload keputusan JDIH KPU Kabupaten Bone merupakan mengapload terbanyak ke-2 dari 24 KPU Kabupaten/Kota di Sulawesi Selatan. Senada disampaikan Dr. Upi Hastati pada pelaksanaan Monitoring dan  Evaluasi tersebut, bahwa semangat pengelolaan JDIH ini harus terus ditingkatkan dan tentunya pengabdate pemberitaan di media sosial JDIH.  

Kegiatan tersebut di hadiri Koordinator Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Provinsi Sulawesi Selatan Dr. Upi Hastati bersama Kepala Sub Bagian Hukum Julita Rahayu dan jajaran Tim JDIH KPU Provinsi Sulawesi Selatan yang diikuti oleh 24 KPU Kabupaten/Kota di Sulawesi Selatan yang diselenggarakan melalui media zoom meeting. (dok-hum)