MONITORING DAN EVALUASI JDIH KPU KABUPATEN/KOTA SE NUSA TENGGARA BARAT

Senin 13/12 KPU Provinsi NTB melaksanakan Monitoring dan Evaluasi JDIH KPU Kabupaten/Kota se NTB secara daring yang diikuti oleh Ketua, Anggota dan Pejabat Struktural Lingkup KPU Provinsi NTB serta Ketua, Anggota, Kasubbag Hukum dan Operator KPU Kabupaten/Kota se NTB. Dalam Kegiatan ini KPU Provinsi NTB memaparkan hasil evaluasi atas Laporan Pelaksanaan JDIH Tahun 2021 KPU Kabupaten/kota Se Nusa Tenggara dalam rangka Penilaian Pengelolaan JDIH Tahun 2021 oleh KPU Republik Indonesia.

Evaluasi dan Monitoring ini didasarkan pada 6 (enam) Instrumen yakni: Organisasi, SDM, Koleksi Dokumen Hukum, Sarana dan Prasarana, Teknologi Informasi Komunikasi dan Inovasi. Setelah mendapatkan gambaran pelaksanaan pengelolaan JDIH dari 6 (enam) Instrumen tadi, diharapkan KPU Kabupaten/Kota se NTB dapat untuk memperbaiki kekurangan yang ditemukan.

Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Provinsi NTB Dr. Yan Marli mengatakan, KPU Kabupaten/Kota se NTB memiliki komitmen tinggi untuk melengkapi kekurangan yang ditemukan dan mengingatkan untuk melakukan inovasi dalam pelaksanaan pengelolaan JDIH tidak hanya pada masyarakat umum saja tetapi  juga inovasi yang dapat dimanfaatkan oleh Disabilitas.

Dr. Yan Marli juga mengapresiasi inovasi yang dilakukan oleh tim JDIH KPU Kabupaten Lombok Utara yang membuat video di youtube tentang cara mengakses website JDIH KPU kabupaten lombok utara.