Rapat Internal Evaluasi Pengelolaan JDIH dan Persiapan Pelaporan
Tanggal: 6 December 2021
Sukamara 6 Desember
2021, hari ini Tim Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) KPU Kabupaten
Sukamara mengadakan rapat Internal evaluasi pengelolaan JDIH dan persiapan
pelaporan. Dalam rapat sebagaimana dimaksud disampaikan jumlah produk hukum
serta berita dan informasi hukum yang telah diunggah pada laman dan sosial
media JDIH KPU Kabupaten Sukamara. Dalam kesempatan ini disampaikan bapak Acep
Sutisna Anggota KPU Kabupaten Sukamara selaku Pengarah pada Tim Pembina JDIH
KPU Kabupaten Sukamara Kepadatim JDIH
KPU Kabupaten Sukamara Untuk semakin meningkatkan dan memaksimalkan kinerja
yang dalam hal ini memperbanyak referensi
Keputusan-keputusan KPU Kabupaten Sukamara, meningkatkan dan memaksimalkan
kualitas serta kesesuaian produk hukum yang diunggah serta meningkatkan dan
mengembangkan inovasi-inovasi guna memaksimalkan fungsi JDIH sebagai wadah
Pendayagunaan bersama atas dokumen hukum KPU Kabuapten Sukamara secara tertib,
terpadu dan berkesinambungan serta merupakan sarana pemberian dan pelayanan
informasi Hukum secara lengkap, akurat, mudah dan cepat.