PETUGAS PIKET KPU PACITAN GELAR PEMBACAAN TEKS PANCASILA

PACITAN - Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) membuat KPU Kabupaten Pacitan melaksanakan Work From Home (WFH), mulai 3 Juli hingga 20 Juli 2021. Namun ada beberapa orang pegawai dan komisioner secara bergiliran mendapat tugas piket di kantor.

Pegawai yang mendapat tugas piket melakukan pembacaan teks Pancasila, Rabu (7/7/2021), sekitar pukul 10.00 WIB. Hal itu sesuai surat KPU RI nomor 604 tentang Apel Pagi bagi ASN serta KPU. “Pembacaan teks Pancasila kami lakukan setiap hari Rabu dan Jumat pukul 10.00 WIB,” kata Sekretaris Bambang Sutedjo usai membacakan teks Pancasila.

Dikatakan, pembacaan teks Pancasila hanya diikuti sekitar 5 orang pegawai. Namun demikian tidak mengurangi makna. Yakni, memelihara dan meningkatkan rasa cinta serta ketaatan terhadap ideologi Pancasila dan UUD 1945. (Tim Bakohumas KPU Pacitan)