DISKUSI ANTARA KETUA KPU KABUPATEN BOYOLALI DENGAN PANITIA PEMUNGUTAN SUARA SE KECAMATAN NGEMPLAK TENTANG INTEGRITAS PENYELENGGARA PEMILU

#SobatJDIH, Ketua KPU Kabupaten Boyolali, Ali Fahrudin menegaskan kembali visi dan misi KPU sebagai penyelenggara pemilihan umum kepada Panitia Pemungutan Suara Se Kecamatan Ngemplak. Hal tersebut disampaikan Ali dalam kegiatan Penguatan Kelembagaan Panitia Pemungutan Suara Se Kecamatan Ngemplak pada hari Selasa, 11 Juli 2023. Sekali lagi dalam materinya Ali menegaskan nilai-nilai pakta integritas yang telah di tandatangi serta sumpah / janji yang diucapkan pada saat pelantikan Anggota Panitia Pemungutan Suara yang telah dilaksanakan pada bulan Januari. Pada sesi diskusi Ali mengajak panitia pemungutan suara untuk menguraikan permasalahan-permasalahan yang terjadi pada saat tahapan perekrutan pantarlih dan pemutakhiran data pemilih. Ali mengingatkan bahwa dalam menyelesaikan kendala dan permasalahan tersebut dengan tetap menjaga soliditas dan ketentuan perundang-undangan yang berlaku. Selain faktor internal tersebut menjaga hubungan dan koordinasi dengan Pemerintah Desa/Kelurahan, PKD, Masyarakat juga merupakan bagian penting terlaksananya penyelenggaraan pemilihan umum.