KETUA DIVISI HUKUM DAN PENGAWASAN MEMBERIKAN PENGARAHAN DAN KEPALA SUB BAGIAN HUKUM KPU PROVINSI JAWA BARAT MENJADI NARASUMBER DALAM KEGIATAN BIMBINGAN TEKNIS PENYUSUNAN BERITA ACARA, PENYULUHAN DAN SENGKETA HUKUM PADA PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR JAWA BARAT SERTA WALIKOTA DAN WAKIL WALIKOTA SUKABUMI TAHUN 2024

Sampurasun #SobatJDIH Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan Aneu Nursifah memberikan Pengarahan dan Kepala Sub Bagian Hukum KPU Provinsi Jawa Barat Hasanuddin Ismail menjadi Narasumber dalam kegiatan Bimbingan Teknis Penyusunan Berita Acara, Penyuluhan dan Sengketa Hukum pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat serta Walikota dan Wakil Walikota Sukabumi Tahun 2024, pada Jumat-Sabtu (05-06/07/2024), di Pangrango Resort Sukabumi. Dalam arahannya, Aneu Nursifah menyampaikan terkait potensi-potensi permasalahan hukum yang dapat terjadi pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat serta Walikota dan Wakil Walikota Sukabumi Tahun 2024. Dan dalam pemaparan materinya, Hasanuddin Ismail menyampaikan Tata Cara Pembentukan Keputusan di Lingkungan KPU dan Penyusunan Berita Acara Badan Adhoc. Turut hadir menjadi Narasumber Tenaga Ahli KPU RI Muhammad Zaid, yang menyampaikan materi Kajian terhadap Regulasi Undang-Undang Pilkada. Kegiatan ini dihadiri oleh Anggota dan Sekretariat KPU Kota Sukabumi. Peserta dalam kegiatan ini adalah PPK dan Sekretariat PPK se-Kota Sukabumi. Haturnuhun🙏 #jdihkpu #jdihkpujabar #wartajdihkpujabar #pilkada2024