Anggota KPU Provinsi Gorontalo Divisi Hukum dan Pengawasan kunjungi Fakultas Syariah IAIN Sultan Amai Gorontalo dan Fakultas Hukum Universitas Negeri Gorontalo (UNG)

Gorontalo, jdih.kpu.go.id/gorontalo - Hari ini Kamis (24/03/2022) Anggota KPU Provinsi Gorontalo Divisi Hukum dan Pengawasan, Ramli Ondang Djau didampingi Kabag. TPHS dan Kasubbag. Hukum & SDM Sekretariat KPU Provinsi Gorontalo mengunjungi 2 institusi pendidikan tinggi, yaitu Fakultas Syariah IAIN Sultan Amai Gorontalo dan FH UNG.



Ramli menekankan pentingnya kolaborasi lembaga antara KPU Provinsi Gorontalo dengan perguruan tinggi untuk menyukseskan Pemilu Serentak Tahun 2024 melalui riset akademis. Beliau juga turut memperkenalkan JDIH KPU Provinsi Gorontalo sebagai sarana untuk mengakses produk hukum berupa Keputusan, Putusan, dan Monografi Hukum.


Hadir dari pihak Fakultas Syariah IAIN Sultan Amai Gorontalo yaitu Dekan Dr. Ahmad Faisal, M.Ag, Wakil Dekan 2 Dr. Selviyanti Kaawoan, M.HI, Wakil Dekan 3 Dr. Ruliyanto Podungge, M.HI, sedangkan dari pihak FH UNG yaitu  Wakil Dekan II Lisnawaty W. Badu, SH, MH, dan Kepala Jurusan Hukum Tata Negara Novendri M. Nggilu, SH, MH.